Bremerhaven yang dikenal pula sebagai “Pelabuhan Bremen,” dipengaruhi oleh lokasinya di Sungai Weser, di seberang Nordenham. Kota ini didirikan pada tahun 1827 dari sekumpulan desa di pulau kecil, muncul dan tumbuh menjadi salah satu pelabuhan kontainer terbesar di Eropa.
Pelajari sejarah kelautan penting Bremerhaven yang tercermin di sebagian besar atraksi wisata kota ini, seperti Overseas Harbor. Di Museum Kelautan Jerman, pengunjung dapat melihat sejumlah pameran khusus periode prasejarah, Romawi, dan abad pertengahan. Pelajari pelayaran modern, kapal selam, pelayaran militer, nelayan, penangkapan ikan paus, dan olah raga laut di aneka pameran lainnya. Pergilah ke bagian luar museum tempat Anda akan melihat pelabuhan yang direnovasi dengan sejumlah kapal tua, di antaranya sebuah kapal dengan tiga tiang, kapal tunda, dan kapal selam U-boat.
Festival Pelayaran Bremerhaven yang terkenal diselenggarakan di kota ini. Festival ini mengenang sejarah kelautan Bremerhaven, menarik banyak kapal dan pengunjung dari seluruh penjuru dunia. Setelah puas melihat-lihat kapal dan kapal selam, pergilah ke Kebun Binatang Am Meer Bremerhaven. Anda akan melihat beruang kutub, penguin, dan anjing laut di antara kehidupan laut arktik lainnya, di akuarium raksasa kebun binatang ini.
Temukan sejarah perpindahan penduduk di Jerman melalui pameran interaktif di Deutsches Auswandererhaus, yang ditempuh dengan berjalan kaki 10 menit dari pusat kota Bremerhaven. Pelajari perubahan iklim di Klimahaus yang terletak di sepanjang garis bujur delapan derajat. Ikuti tur pelabuhan di atas salah satu kapal tongkang dengan atap kaca yang dapat digeser untuk mendapatkan pemandangan lebih baik.
Pergilah ke High Street untuk berbelanja dan melihat-lihat pilihan makanan. Jalan khusus pejalan kaki dipenuhi pusat perbelanjaan kecil dan toko berfilial pakaian bermerek. Banyak restoran di area ini yang terutama menyajikan hidangan laut setempat.
Bremerhaven dapat dijangkau dengan mudah dari Bremen dan Hamburg. Terletak di barat laut Jerman, kota ini bisa menjadi titik keberangkatan ke sejumlah kota kecil di area ini.