Highland

Skotlandia
Highland
Wilayah yang romantis, misterius, dan masih alami ini memiliki sejumlah objek wisata paling populer dan pemandangan alam yang menakjubkan di Skotlandia.

Dataran Tinggi Skotlandia menghadirkan lanskap yang tak terlupakan, puncak berbatu, dan danau terpencil yang akan memikat sebagian besar pengunjung yang datang ke Skotlandia. Cuaca yang cepat berubah di wilayah ini memberikan nuansa magis pada pantainya yang tenang dan lembahnya yang terpencil, dengan pemandangan yang sering tertutup oleh kabut dan kegelapan. Kunjungilah Dataran Tinggi ini untuk melakukan aktivitas lintas alam, memancing, dan mengamati satwa liar di tengah sejumlah lanskap paling terpencil dan indah di Britania.

Satu-satunya kota besar di wilayah ini, Inverness, menjadi lokasi awal yang ideal untuk menjelajahi Dataran Tinggi Skotlandia. Kota yang menyenangkan ini adalah salah satu permukiman tertua di Skotlandia. Anda bisa menyusuri Sungai Ness yang menarik atau mengunjungi Loch Ness, danau terkenal yang membentang sejauh 37 kilometer di antara Inverness dan Fort Augustus.

Di tepi Loch Ness, Anda akan melihat Kastil Urquhart bersejarah, sebuah lokasi pengamatan yang populer bagi pengunjung yang berharap bisa melihat sekilas Monster Loch Ness yang legendaris. Sebagai salah satu kastil terbesar di Skotlandia, benteng yang berada di posisi strategis ini memiliki sejarah militer yang menarik. Lihatlah koleksi peninggalan abad pertengahan yang mengesankan di pusat pengunjung kastil ini.

Jangan lewatkan Highland Wildlife Park, yang menjadi habitat satwa langka Skotlandia, termasuk elang emas dan bison Eropa. Anda bisa berkendara mengelilingi taman safari seluas 81 hektare ini dengan kendaraan pribadi atau mengikuti tur gratis bersama staf. Aturlah waktu kunjungan Anda agar bertepatan dengan waktu makan rutin para satwa, dan dapatkan kesempatan istimewa untuk menyaksikan monyet salju, harimau Amur, serta panda merah di antara aneka satwa khas lainnya.

Fort William, yang dijuluki "Ibu Kota Alam Terbuka Inggris" menjadi lokasi awal yang tepat untuk menjelajahi gunung tertinggi di Skotlandia, Ben Nevis. Anda bisa memancing di danau yang tenang, mengikuti arung jeram yang menantang, dan menikmati berjalan-jalan santai di pedesaan. Fort William juga memiliki jalur sepeda gunung dan lereng ski yang luar biasa.

Untuk mencapai Dataran Tinggi Skotlandia, Anda bisa terbang ke Bandara Inverness, yang terhubung dengan mayoritas kota-kota besar di seluruh penjuru Inggris Raya dan beberapa kota di benua Eropa. Dari sini, Dataran Tinggi Skotlandia mudah ditelusuri dengan mobil. Musim panas adalah saat terbaik untuk berkunjung, karena banyak hotel dan objek wisata pribadi yang tutup pada musim dingin.

Kota populer di Highland

Inverness
Inverness
Terkenal dengan Sungai, Bersejarah, dan Berjalan kaki
Rasakan kastel, tepi sungai, dan tamasya di Inverness!

Alasan berkunjung

  • Kastil Inverness
  • Kastil Urquhart
  • Medan Pertempuran Culloden
Isle of Skye
Isle of Skye
Terkenal dengan Makan, Bar, dan Kepulauan
Jelajahi Isle of Skye: pendakian, pemandangan alam, makanan, dan banyak lagi!

Alasan berkunjung

  • Fairy Pools
  • Kastil Dunvegan
  • Pabrik Penyulingan Wiski Talisker
Oban
Oban
Terkenal dengan Orang yang Ramah, Feri dan kapal, dan Kepulauan
Datang ke Oban dan nikmati pemandangan pulau, kastel, serta tamasya!

Alasan berkunjung

  • Pabrik Penyulingan Wiski Oban
  • Ganavan Sands
  • Jembatan Connel
Portree
Portree
Terkenal dengan Makan, Kepulauan, dan Pemandangan
Jelajahi Portree yang terpencil: tamasya, pendakian, pemandangan pulau, dan banyak lagi!

Alasan berkunjung

  • Pelabuhan Portree
  • Old Man of Storr
  • Quiraing
Fort William
Fort William
Terkenal dengan Orang yang Ramah, Makan, dan Bar
Menyukai hiking, bersantap, dan gunung? Kunjungi Fort William!

Alasan berkunjung

  • Ben Nevis
  • Kastil Inverlochy
  • Neptune's Staircase
Aviemore
Aviemore
Terkenal dengan Orang yang Ramah, Makan, dan Cocok untuk keluarga
Berlibur ke Aviemore! Nikmati makanan, pemandangan gunung, dan golfnya.

Alasan berkunjung

  • Gunung CairnGorm
  • Loch Morlich
  • Cairngorm Reindeer Centre