Katedral Metropolitan

Katedral Metropolitan


Nikmati suasana tenang untuk sebuah refleksi diri di salah satu katedral paling modern yang penuh warna ini.

Sebuah kota modern yang religius seperti Brasilia tentunya membutuhkan tempat ibadah yang sama spektakulernya. Katedral Metropolitan ini adalah contoh terbaiknya. Bawa kamera Anda ke salah satu destinasi yang paling banyak dikunjungi di Brasilia ini, untuk mengabadikan pemandangan interior dan karya pahatan yang memesona.

Pembangunan Katedral Metropolitan dimulai dhampir bersamaan dengan pendirian Brasilia pada tahun 1950an. Dengan ciri khas rancangan Oscar Niemeyer, bangunan ini seolah-olah ingin keluar dari pakem yang ada, dengan desain melingkar yang tak biasa, atap kerucut, dan kolam di sekitarnya. Perhatikan keindahan arsitektur yang ikonik ini, yang menjadi salah satu contoh rumah ibadah Kristiani modern di dunia.

Rancangan khas katedral ini sudah pasti selalu mencuri perhatian siapapun yang melewatinya. Telusuri sekitarnya untuk melihat desain melingkar dari bangunan ini, dengan lengkungan-lengkungan berbentuk parabola yang terhubung ke satu titik pusat, lalu menjulang tinggi ke langit. Pintu masuk katedral ditandai 4 patung raksasa yang menyimbolkan tokoh penyebar ajaran Injil.

Begitu berada di dalam katedral, Anda akan mendapati bagian nabenya yang megah dan penuh warna. Ruangan ini diselimuti cahaya yang masuk melalui panel-panel segitiga besar di dindingnya. Jendela ini dipenuhi warna biru, hijau, dan coklat, mengitari interior katedral yang megah, sehingga menciptakan ruang pemujaan yang begitu mengesankan.

Sebelum mengambil tempat di salah satu bangku yang tersedia, perhatikan pilar-pilar marmer yang berperan untuk menyokong gambar Bunda Maria. Arahkan pandangan Anda ke atas untuk melihat patung-patung malaikat yang melayang di langit-langit. Patung-patung ini merupakan karya pahatan Alfredo Ceschiatti, digantung di langit-langit katedral oleh kabel baja, sehingga terlihat seolah-olah sedang melayang.

Sempatkan juga untuk melihat tempat pembaptisannya atau melangkahlah menuju ruang bawah tanah katedral untuk melihat replika Kain Kafan dari Torino.

Anda bisa menemukan katedral Metopolitan di sepanjang Ministries Esplanade, di dekat Istana Itamaraty. Katedral buka setiap hari, kecuali jika sedang ada misa, yang biasanya diadakan setiap hari (untuk waktu yang singkat), kecuali Senin. Anda juga bisa menemukan jadwal misa ini secara online.

Tempat populer untuk dikunjungi


Opsi Penginapan Terbaik Dekat Katedral Metropolitan

Metropolitan Hotel by Atlantica
Metropolitan Hotel by Atlantica
3.5 out of 5
Shn Quadra 02 Bloco H, Brasília, DF
Metropolitan Hotel by Atlantica
Manhattan Plaza
Manhattan Plaza
3.5 out of 5
Setor Hoteleiro Norte, Quadra 2, Bloco A, Brasília, DF
Manhattan Plaza
Kubitschek Plaza Hotel
Kubitschek Plaza Hotel
4.5 out of 5
Setor Hoteleiro Norte Quadra 2, Bloco E, Brasília, DF
Kubitschek Plaza Hotel
Hplus Vision Executive
Hplus Vision Executive
3.5 out of 5
01, Bl. F, Área especial A, Asa Norte, Brasília, DF
Hplus Vision Executive
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.