Skotlandia

Inggris Raya
Skotlandia
Kelilingi pabrik penyulingan wiski, kunjungi pulau-pulau kecil di Skotlandia, dakilah pegunungan tertinggi di Britania, dan temukan monster legendaris Loch Ness.

Skotlandia dipenuhi oleh pemandangan menawan, mulai dari puncak batu granit yang tinggi, pantai berbatu, kanal, danau, hingga kastil di atas tebing. Luangkan waktu di sejumlah kota besar untuk melihat sisi lain negara ini, yang memiliki galeri dan museum kelas dunia, monumen bersejarah yang menarik, serta serangkaian acara kebudayaan.

Banyak pengunjung yang menjadikan ibu kota Edinburgh sebagai destinasi pertama. Berjalanlah menyusuri Old Town’s Royal Mile hingga ke Kastil Edinburgh. Di sini Anda bisa melihat Crown Jewels yang pernah digunakan dalam penobatan Ratu Mary dari Guise. Lihatlah Dolly si domba, mamalia hasil kloning pertama di dunia, yang ada di National Museum of Scotland. Telusuri toko-toko di sepanjang Princes Street, jalan utama yang ramai di kota ini. Datanglah pada bulan Agustus untuk menyaksikan Edinburgh Festival, festival kesenian terbesar di dunia.

Dengan berkendara selama satu jam ke arah barat Edinburgh, Anda akan tiba di Glasgow. Kota yang dahulu merupakan pusat industri ini, sekarang bertransformasi menjadi pusat kebudayaan terkemuka. Jelajahi banyak museum dan galeri di kota ini, antara lain Kelvingrove Art Gallery and Museum, Glasgow Science Center, dan Glasgow Police Museum. Kunjungi juga George Square di pusat kota untuk melihat berbagai patung dan monumennya.

Di luar kota, area pedesaan tak kalah memikat dengan petualangan dan jalur lintas alam yang indah. Anda bisa mendaki Ben Nevis, gunung tertinggi di Kepulauan Inggris dengan ketinggian 1.344 meter. Telusuri jalan setapak di Taman Nasional Cairngorms dan temukan aneka satwa, seperti tupai dan kucing hutan. Pelajari lebih jauh tentang legenda Nessie saat Anda mengunjungi Loch Ness. Cobalah menangkap sekilas penampakan monster mitologi ini.

Untuk lebih mengenal salah satu produk ekspor terpopuler Skotlandia, yakni wiski, ikuti Malt Whisky Trail antara Inverness dan Aberdeen. Kunjungilah pabrik penyulingan yang sedang beroperasi dan cicipi minuman malt yang khas.

Skotlandia juga dikenal dengan banyaknya kastil kuno yang menghiasi lanskapnya. Pergilah ke Aberdeen City and Shire untuk mengikuti Castle Trail. Rute yang dilalui mencakup 17 kastil, antara lain Kastil Dunnottarr dan Kastil Balmoral, kediaman Ratu Elizabeth II di Skotlandia.

Jika ada kesempatan, kunjungi pulau-pulau Skotlandia seperti Skye, Bute, dan Mull. Nikmati juga aneka satwa, pantai, dan pedesaannya.