La Saline Les Bains

Panduan Perjalanan

La Saline Les Bains
La Saline Les Bains
La Saline Les Bains
La Saline Les Bains
La Saline Les Bains
Pantai di pesisir barat Réunion ini merupakan tempat yang ideal untuk berjemur, olahraga air, dan mengamati aneka satwa.

La Saline les Bains adalah pantai yang menjadi gambaran sempurna liburan di pantai tropis. Hamparan pasir putih, lambaian pohon filao, dan perairan Samudra Hindia yang memukau menjadikannya sebagai salah satu pantai terindah di Réunion. La Saline les Bains populer untuk keluarga dan pasangan. Mereka datang untuk menikmati olahraga air, mengamati kehidupan laut, menikmati hidangan laut yang lezat, dan bersantai di resor hotel mewah.

Nikmati suasana santai di La Saline les Bains. Anda dapat berjalan santai dan berjemur beralaskan handuk di pasir yang halus. Jika matahari bersinar terlalu terik, berteduhlah di bawah pepohonan tinggi. Terumbu karang berfungsi untuk melindungi pantai dan menciptakan laguna tersembunyi yang cocok untuk berenang. Amati ikan beraneka warna di air yang jernih, seperti ikan badut dan ikan kakatua.

Sewa kayak atau dayung perahu dan jelajahi pantai. Amati para kitesurfer dan windsurfer menikmati ombak kecil yang pecah menghantam terumbu karang. Berkunjunglah antara bulan Juni hingga Oktober untuk mendapatkan kesempatan melihat paus sirip, paus bungkuk, dan paus sperma berenang mendekati pantai. Berkunjunglah kapan pun untuk melihat lumba-lumba sembur dan tutul pantropis.

Di sekitar pantai terdapat sejumlah bar dan restoran dengan area makan terbuka. Salah satunya adalah La Copacabana, yang terkenal dengan tuna tartare-nya. Tidak jauh dari pantai, terdapat jalanan teduh yang terdiri dari deretan hotel dan resor. Beberapa di antaranya menyewakan peralatan olahraga air dan menawarkan aktivitas menyelam, snorkeling, serta wisata ikan untuk tamu.

Tidak jauh berkendara ke utara di sepanjang pesisir, terdapat L’Ermitage les Bains, salah satu resor pantai menarik lainnya. Di sini, Anda dapat mengunjungi Jardin d’Eden, taman botani yang berisi tumbuhan dan tanaman rempah eksotis. Perhatikan bunglon yang bersembunyi di antara dedaunan. Jika ingin, Anda dapat berjalan kaki selama 30 menit ke taman ini dari La Saline les Bains.

La Saline les Bains berjarak sekitar 50 menit berkendara dari Saint-Denis, ibu kota Réunion. Kunjungi pantai menggunakan mobil, lalu jelajahi keindahan alam pedalaman pulau ini, mulai dari ngarai hingga gunung berapi dan air terjun.

LUX* Saint Gilles

LUX* Saint Gilles

5 out of 5
28 Rue du Lagon Saint-Paul
Harga Rp6.243.623 per malam dari 20 Jan hingga 21 Jan
Rp6.243.623
total Rp6.453.197
20 Jan - 21 Jan
termasuk pajak & biaya lainnya
Menginaplah di hotel mewah ini di Saint-Paul. Nikmati WiFi gratis, parkir gratis, dan 3 restoran. Tamu kami memuji staf di ulasan kami. Objek wisata populer ...
8,6/10 Excellent! (693 ulasan)
Chambre avec vue sur jardin. Tout était parfait excepté 2 points: - la salle de bain mériterait un rafraîchissement - le restaurant buffet a été fermé 3 jours sur 5

Diulas pada tanggal 18 Des 2025

LUX* Saint Gilles
Ness By D-Ocean

Ness By D-Ocean

26 Route de Trou d'Eau Saint-Paul
Harga Rp3.089.743 per malam dari 26 Jan hingga 27 Jan
Rp3.089.743
total Rp3.311.545
26 Jan - 27 Jan
termasuk pajak & biaya lainnya
Menginaplah di hotel spa ini di Saint-Paul. Nikmati WiFi gratis, parkir gratis, dan spa layanan lengkap. Objek wisata populer seperti Run' Aventures dan Pantai ...
8,6/10 Excellent! (111 ulasan)
Mon épouse et moi avons passé un moment des plus agréables dans cet hôtel très bien pensé carrément pied dans l'eau devant la plage de la saline, avec un très beau cadre, une piscine vraiment chouette. Nous avions une chambre vraiment spacieuse et très propre. Mais ce qui nous a particulièrement ...

Diulas pada tanggal 22 Des 2025

Ness By D-Ocean
Akoya Hotel & Spa

Akoya Hotel & Spa

5 out of 5
6 impasse des Goélands Saint-Paul
Harga Rp3.717.357 per malam dari 19 Jan hingga 20 Jan
Rp3.717.357
total Rp3.873.880
19 Jan - 20 Jan
termasuk pajak & biaya lainnya
Menginaplah di hotel mewah ini di Saint-Paul. Nikmati WiFi gratis, parkir gratis, dan spa layanan lengkap. Objek wisata populer seperti Pantai Saline les Bains ...
8/10 Very Good! (279 ulasan)
La chambre de luxe lagon et la piscine

Diulas pada tanggal 12 Jan 2026

Akoya Hotel & Spa
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.
Ilet du Lagon

Ilet du Lagon

4 Rte du Trou d'Eau Saint-Paul Saint-Paul
Menginaplah di hotel apartemen ini di Saint-Paul. Nikmati WiFi gratis, tepi pantai, dan saluran TV kabel. Objek wisata populer seperti Run' Aventures dan Pantai ...
9,2/10 Wonderful! (12 ulasan)
Au top

Diulas pada tanggal 9 Jan 2026

Ilet du Lagon
Dina Morgabine

Dina Morgabine

3 out of 5
80 Bis rue des Engagés, Bruniquel Saint-Paul
Menginaplah di hotel apartemen spa ini di Saint-Paul. Nikmati WiFi gratis, parkir gratis, dan spa layanan lengkap. Tamu kami memuji kondisi keseluruhan di ulasan ...
8,4/10 Very Good! (353 ulasan)
La chambre est grande La cuisine est bien ééquipée

Diulas pada tanggal 24 Nov 2025

Dina Morgabine
Résidence Santa Apolonia

Résidence Santa Apolonia

4 out of 5
2 Boulevard Bonnier Saint-Leu
Menginaplah di residence pantai ini di Saint-Leu. Nikmati WiFi gratis, sarapan (biaya tambahan), dan parkir (biaya tambahan). Objek wisata populer seperti Kélonia ...
8,4/10 Very Good! (91 ulasan)
Oui super bien, service attentionné et de qualité.. par contre on ne peut pas allumer plaques de cuisson et four en même temps ça disjoncte..

Diulas pada tanggal 2 Jan 2026

Résidence Santa Apolonia
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.

Tempat populer untuk dikunjungi

Kota di dekat La Saline Les Bains