Blue Bridge

Blue Bridge


Anda tahu telah berada di Kota Tua Freiburg saat melihat pemandangannya yang menakjubkan, biasanya dipenuhi dengan pelajar dan para komuter.

Saat Blue Bridge pertama dibangun pada tahun 1886, jembatan ini diresmikan dengan nama Kaiser Wilhelm Bridge. Tidak lama setelah itu, nama resmi tersebut tidak dipakai dan masyarakat Freiburg hanya menyebutnya sesuai lengkungan besi bercat biru khas jembatan tersebut: Stühlingerbrücke atau Blue Bridge.

Kini secara resmi dinamakan Wiwili Bridge untuk menghormati Wiwili, Nikaragua, kota kembar Freiburg, Blue Bridge masih memiliki gambaran kota tersebut dengan warnanya. Lihatlah warna birunya yang sangat kontras dengan bata merah dan warna hangat yang banyak terdapat di bangunan lainnya di Freiburg.

Seberangi jembatan dari stasiun kereta untuk melihat rangka lengkungan Sacred Heart Church di sisi lainnya. Anda bisa menyewa sepeda dan bersepeda bersama warga Freiburg lainnya lebih dari 10.000 orang menggunakan jembatan ini setiap harinya. Bawa teropong untuk melihat kereta yang berjalan di atas rel yang ada di bawah atau abadikan foto di salah satu lokasi cantik yang paling unik di Freiburg.

Berikan penghormatan Anda di memorial untuk memperingati deportasi kaum Yahudi dari Freiburg pada tahun 1930-an, dilambangkan dengan patung perunggu yang nampak seperti jubah yang terlupakan di sisi jembatan. Perhatikan memorial untuk Bernd Koberstein dan Albrecht Pflaum, dua warga Freiburg yang dibunuh oleh Kontras Nikaragua pada saat misi bantuan kemanusiaan ke Wiwili.

Jembatan ini merupakan salah satu tempat paling umum untuk masuk ke kota. Berbincanglah dengan para pelajar yang naik ke lengkungan setinggi 13 kaki (4 meter) ini untuk minum bir dan bersosialisasi.

Blue Bridge atau Wiwili Bridge terletak di ujung barat Kota Tua Freiburg, menghubungkan distrik ini dengan bagian kota lainnya. Anda bisa berjalan kaki dari landmark Bertoldsbrunnen (Air Mancur Bertold) dalam waktu 11 menit atau naik trem selama 9 menit. Anda juga bisa berjalan atau naik trem dari Katedral Freiburg selama 13 menit. Jembatan ini tertutup bagi mobil, namun ada tempat parkir sepeda di salah satu ujungnya. Parkir meteran terbatas tersedia di stasiun kereta dan parkir di jalan tersedia di jalan-jalan ke arah barat. Jembatan dapat diakses sepanjang hari.

Tempat populer untuk dikunjungi


Opsi Penginapan Terbaik Dekat Blue Bridge

Aparthotel Adagio Access Freiburg
Aparthotel Adagio Access Freiburg
Eugen Martin Strasse 1, Freiburg im Breisgau
Aparthotel Adagio Access Freiburg
IntercityHotel Freiburg
IntercityHotel Freiburg
Bismarckallee 3, Freiburg im Breisgau, BW
IntercityHotel Freiburg
Mercure Hotel Freiburg am Munster
Mercure Hotel Freiburg am Munster
3 out of 5
Auf Der Zinnen 1, Freiburg im Breisgau, BW
Mercure Hotel Freiburg am Munster
Courtyard by Marriott Freiburg
Courtyard by Marriott Freiburg
4 out of 5
Eisenbahnstr. 47, Freiburg im Breisgau, BW
Courtyard by Marriott Freiburg
StayInn Freiburg Hostel & Guesthouse
StayInn Freiburg Hostel & Guesthouse
Stühlingerstraße 24A, Freiburg im Breisgau
StayInn Freiburg Hostel & Guesthouse
Colombi Hotel
Colombi Hotel
5 out of 5
Rotteckring 16, Freiburg im Breisgau
Colombi Hotel
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.