Pantai Le Saline

Pantai Le Saline
Cobalah joging atau pelajari selancar layang di pantai panjang dan tenang ini, yang dikenal akan angin kencang dan airnya yang berkilauan.

Pantai Le Saline adalah lokasi ideal bagi para wisatawan yang mencari tempat peristirahatan yang tenang dan jauh dari kesibukan pantai turis di Sardinia. Pantai ini merupakan tempat populer bagi warga setempat untuk berjalan-jalan dengan hewan peliharaannya di malam hari dan angin yang selalu bertiup menjadikannya lokasi favorit bagi para peselancar layang.

Dengan pasir kuning yang kasar dan perairan berbatu di lepas pantai, Le Saline mungkin bukan pantai yang memiliki pemandangan terindah di Sardinia. Namun, garis pantainya yang berbentuk separuh bulan sangat sesuai bagi Anda yang ingin berjalan-jalan di malam hari atau joging di sepanjang pesisir pantai.

Perhatikan kepiting pertapa yang bergerak cepat di sepanjang pasir pantai. Buatlah istana pasir atau nikmati permainan Frisbee maupun voli.

Siapkan bekal untuk piknik di dekat pantai atau nikmati minuman di bar sambil mendengarkan hempasan ombak di tepi pantai. Berenanglah di perairan yang bersih atau habiskan waktu di sore hari dengan membaca buku. Di malam hari, bersantailah dan saksikan nelayan setempat bersaing untuk mendapatkan hasil tangkapan terbaik.

Daftarkan diri Anda untuk mengikuti kursus selancar layang dan nikmati pemandangan pulau yang memesona saat Anda melayang di atas air. Angin yang kencang juga membuat pantai ini menjadi destinasi yang luar biasa untuk berlayar, dan sangat cocok bagi para peselancar dan pendayung kano berjiwa petualang yang ingin menaklukkan ombak. Anda juga bisa mencoba selam scuba atau snorkeling dan melihat ikan beraneka warna berenang di bawah permukaan air.

Jelajahi area di belakang pantai, tempat Anda akan menemukan kolam cantik yang dikelilingi tanah rawa. Kolam ini digunakan untuk membersihkan kerang yang dibudidayakan di lahan asin di dekat Teluk Olbia, sehingga aman dikonsumsi oleh manusia. Anda juga bisa mengikuti jalan kecil yang menyimpang dari rute ke pantai utama, namun mengarah ke sejumlah lahan berpasir yang sempit dan terpencil.

Pantai Le Saline bisa dicapai dengan bus atau mobil. Area parkir gratis yang luas tersedia di dekat pantai. Dari area parkir, ikuti jalan papan di atas danau untuk menuju pesisir pantai.

Tempat populer untuk dikunjungi


Opsi Penginapan Terbaik Dekat Pantai Le Saline

Hotel dP Olbia - Sardinia
Hotel dP Olbia - Sardinia
4 out of 5
Via Sa Testa 1, Olbia, OT
Hotel dP Olbia - Sardinia
Jazz Hotel
Jazz Hotel
4 out of 5
Via Degli Astronauti, 2, Olbia, OT
Jazz Hotel
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.