Museum Kejahatan dan Penyiksaan Abad Pertengahan



Museum yang menarik ini menyoroti kesadisan manusia melalui pajangan perangkat penyiksaan autentik dan mengerikan dari seluruh dunia.

Lihat sekilas kegiatan kriminal dan metode penyiksaan yang mengerikan pada Abad Pertengahan di Museum Penyiksaan (Museo della Tortura). Temukan koleksi sekitar 100 mesin dan peralatan, lengkap dengan model manusia sungguhan, yang dulunya digunakan untuk menyiksa dan membunuh para penjahat. Museum Penyiksaan menyoroti kekejaman sifat manusia sekaligus memberikan wawasan penuh belas kasihan tentang keyakinan yang berbeda antara zaman dahulu dan demokrasi modern.

Museum ini memiliki artefak berharga dari abad ke-16 hingga ke-18 selain rekayasa ulang peralatan abad pertengahan. Rangkaian artefak tersebut membawa Anda pada perjalanan sejarah kekejian umat manusia. Dengan banyaknya benda yang dipamerkan, Anda akan menemukan plang dan diagram informasi yang menjelaskan bagaimana perangkat tersebut digunakan. Perhatikan bahwa sebagian alat begitu sederhana, sedangkan yang lainnya imajinatif dan kompleks.

Amati dengan cermat Garpu Heretic, yang populer pada masa Inkuisisi Spanyol. Kedua garpu tersebut, menghadap ke arah berlawanan, akan menyebabkan penderitaan simultan dan lama pada dagu dan dada para korban. Merinding bila membayangkan terkunci di dalam Iron Maiden, sebuah sarkofagus besi dengan paku yang menempel di bagian dalamnya.

Benda mengerikan lainnya termasuk Mask of Infamy, yang digunakan untuk mempermalukan pelaku kejahatan. Penyiksa akan menempelkan topeng tersebut ke wajah pelaku, lalu mengikatnya ke tiang untuk disiksa anggota masyarakat umum. Rasa sakit yang parah berasal dari Cradle, sebuah piramida runcing di mana pelaku diturunkan hingga area sensitif pada tubuh tertembus.

Museum ini juga memamerkan metode penyiksaan yang lebih umum. Di antaranya adalah garrote dan guillotine.

Museum Penyiksaan terletak di pintu masuk selatan menuju kota tua berdinding San Gimignano. Jaraknya hanya berjalan kaki singkat dari objek wisata populer di kota ini, seperti Piazza della Cisterna dan Piazza Duomo.

Anda dapat mengunjungi museum setiap hari di musim panas dan pada akhir pekan di musim dingin. Biaya masuk museum mencakup masuk ke Museum Hukuman Mati (Museo della Pena di Morte).

Tempat populer untuk dikunjungi


Opsi Penginapan Terbaik Dekat Museum Kejahatan dan Penyiksaan Abad Pertengahan

La Cisterna
La Cisterna
3 out of 5
Piazza Della Cisterna 23, San Gimignano, SI
La Cisterna
Hotel Leon Bianco
Hotel Leon Bianco
3 out of 5
Piazza Della Cisterna 13, San Gimignano, SI
Hotel Leon Bianco
La Collegiata
La Collegiata
4 out of 5
Localita' La Collegiata, San Gimignano, SI
La Collegiata
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.