Museum Sejarah Alam

Museum Sejarah Alam
Lihat dari dekat boneka binatang dan benda unik lainnya yang ditemukan oleh penjelajah kebangsaan Prancis selama abad ke-18 hingga ke-19.

Museum Sejarah Alam ini memiliki sekitar 10.000 koleksi benda naturalis dan etnografi. Museum ini menempati bangunan yang besar dan megah dengan kolonade, banyak jendela, dan taman di bagian depan yang sangat bergaya. Nikmati perjalanan lintas waktu saat menjelajahi beragam era dan amati artefak, mulai dari boneka binatang dan ikan unik di akuarium hingga pakaian adat.

Koleksi yang lebih besar berisi boneka binatang, serangga, ikan, dan moluska. Telusuri deretan hewan unik yang sebagian telah punah. Bayangkan bagaimana jadinya dunia ini jika berbagai hewan tersebut masih ada hingga kini. Banyak spesimen ini yang berasal dari awal tahun 1800-an, namun tetap terpelihara dengan baik.

Museum ini ditujukan untuk menampilkan koleksi sedemikian rupa sehingga Anda dapat menyadari betapa anehnya dunia di mata penjelajah kebangsaan Prancis berabad-abad yang lalu. Lihat gambar dan rencana yang dibuat untuk perjalanan dan penemuan mereka. Amati pameran hewan yang tampak sangat nyata, seperti zebra, gorila, trenggiling, beruang kutub, harimau, dan beragam hewan liar dan eksotis lainnya.

Lihat jerapah pertama yang hadir di Prancis. Sebagai hadiah dari Mesir untuk Raja Charles X, jerapah ini berjalan 500 mil (800 kilometer) dari pantai selatan Prancis ke Paris dan menarik perhatian banyak orang dalam perjalanannya.

Temukan koleksi benda milik suku pribumi yang ditemukan oleh penjelajah kebangsaan Prancis. Amati patung dan kostum, dan ketahui perannya dalam kegiatan keagamaan dan kemasyarakatan suku pribumi. Lihat boneka voodoo dan patung berkepala dua di antara artefak yang menarik ini.

Museum ini terbuka untuk umum dari Selasa hingga Minggu. Buka dari pagi hingga petang, dan buka lebih lama pada hari Sabtu. Orang dewasa harus membayar tiket masuk, namun pelajar dan pengunjung di bawah usia 18 tahun tidak dipungut biaya. Semua pengunjung dapat masuk secara gratis pada hari Minggu pertama setiap bulan.

Museum Sejarah Alam terletak di pusat kota. Manfaatkan fasilitas parkir gratis di Esplanade des Parcs atau di beberapa jalan di sekitar. Anda dapat berjalan kaki dari pelabuhan lama atau menyewa sepeda di salah satu stasiun “vélo jaune”.

Tempat populer untuk dikunjungi


Tawaran Hotel Terbaik

Kyriad La Rochelle Centre - Les Minimes
Kyriad La Rochelle Centre - Les Minimes
3 out of 5
34 rue de la Scierie, La Rochelle, Charente-Maritime
Kyriad La Rochelle Centre - Les Minimes
Maison des Ambassadeurs
Maison des Ambassadeurs
5 out of 5
43, rue du Minage, La Rochelle, Charente-Maritime
Maison des Ambassadeurs
Best Western Premier Masqhotel
Best Western Premier Masqhotel
4 out of 5
17 rue de l'Ouvrage a Cornes, La Rochelle, Charente-Maritime
Best Western Premier Masqhotel
ibis La Rochelle Centre Historique Hotel
ibis La Rochelle Centre Historique Hotel
3 out of 5
1 Rue Fleuriau, La Rochelle, Charente-Maritime
ibis La Rochelle Centre Historique Hotel
Hôtel Le Bord'O Vieux Port
Hôtel Le Bord'O Vieux Port
2 out of 5
43 Rue Saint Nicolas, La Rochelle, Charente-maritime
Hôtel Le Bord'O Vieux Port
La Monnaie Art & Spa Hotel
La Monnaie Art & Spa Hotel
4 out of 5
3 Rue De La Monnaie, La Rochelle, Charente-Maritime
La Monnaie Art & Spa Hotel
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.