Taman Cubbon

Taman Cubbon
Beristirahatlah sejenak dari kota dan kunjungi taman indah ini, di mana lanskap alami dan beragam tumbuhan melengkapi bangunan bersejarahnya.

Taman Cubbon adalah salah satu alasan mengapa Bengalaru dijuluki Kota Taman. Telusuri jalur yang dihiasi barisan pohon untuk menemukan beragam bunga yang memesona, hamparan rumput yang indah, bangunan bersejarah, dan air mancur musikal.

Kawasan yang asri ini dibuat pada tahun 1870 dan diberi nama sesuai mantan Komisaris Inggris dari Kerajaan Mysore, Sir Mark Cubbon. Taman ini dipengaruhi oleh tradisi lanskap Inggris dan arsitektur India.

Jika Anda berjalan menyusuri jalur pejalan kaki simetris taman ini, Anda akan melewati kumpulan batu yang menonjol, serta semak belukar pohon dan bambu. Nikmati hamparan rumput yang terawat serta beraneka ragam spesies tanaman khas setempat dan eksotis. Ada sekitar 6.000 tanaman dan pohon tumbuh subur di taman umum seluas 121 hektare ini. Di antara tanaman tersebut terdapat pohon ek perak dan pohon flamboyan, Anda dapat mengetahuinya dari warna bunganya yang merah menyala.

Taman ini juga memiliki beberapa bangunan bersejarah, termasuk August Bandstand, tempat para pilot angkatan udara kerajaan Inggris menikmati waktu luang di hari Sabtu untuk mendengarkan musik barat. Telusuri jalan di bawah rindangnya barisan pohon Beringin untuk mencapai Museum Pemerintah, yang memamerkan peninggalan India dari periode Mohenjodaro dan koin yang berusia lebih dari 5.000 tahun.

Jangan lupa untuk memotret Attara Kacheri, bangunan batu bata dengan warna merah menyala yang menampilkan pilar Corinthia bergaya Gotik yang berfungsi sebagai Pengadilan Tinggi. Masuklah ke ruangan di dalamnya untuk melihat potret Sir Mark Cubbon yang mengesankan terpampang di langit-langit gedung. Di dekat taman terdapat Seshadri Iyer Memorial Hall yang memiliki skema warna merah menyala yang sama memukaunya. Anda dapat berlama-lama di taman bunga mawarnya kemudian mengelilingi perpustakaan kota di dalamnya.

Selagi Anda berada di taman ini, bawa anak-anak Anda ke Jawahar Bal Bhavan. Taman anak ini terkenal dengan permainan kereta mininya yang populer, yaitu Puttani Express. Museum Boneka di dekat taman menawarkan gambaran tentang sejarah waktu bermain.

Kunjungi kembali Taman Cubbon pada malam hari untuk melihat air mancur menari. Ada 2 kali pertunjukan, masing-masing berlangsung selama 30 menit. Kunjungi website taman ini untuk mencari tahu kapan pertunjukan ini dimulai.

Taman Cubbon terletak di pusat Bengaluru di tengah pusat administratifnya. Anda dapat mencapai taman ini menggunakan kereta, bus, atau naik taksi dengan biaya terjangkau dan lebih nyaman.

Tempat populer untuk dikunjungi


Tawaran Hotel Terbaik

Hyatt Centric MG Road Bangalore
Hyatt Centric MG Road Bangalore
5 out of 5
1/1 Swami Vivekananda Road, Ulsoor, Bengaluru, Karnataka
Hyatt Centric MG Road Bangalore
The Oberoi, Bengaluru
The Oberoi, Bengaluru
5 out of 5
37-39 Mahatma Gandhi Road, MG Road - Residency Road, Bengaluru, Karnataka
The Oberoi, Bengaluru
JW Marriott Hotel Bengaluru
JW Marriott Hotel Bengaluru
5 out of 5
24/1 Vittal Mallya Road, Bengaluru, Karnataka
JW Marriott Hotel Bengaluru
ITC Gardenia, a Luxury Collection Hotel, Bengaluru
ITC Gardenia, a Luxury Collection Hotel, Bengaluru
5 out of 5
No.1, Residency Road, Bengaluru, Karnataka
ITC Gardenia, a Luxury Collection Hotel, Bengaluru
ibis Bengaluru City Centre Hotel
ibis Bengaluru City Centre Hotel
4 out of 5
Opp. Kanteerava Stadium/Mallya Hospital, Raja Ram Mohan Roy Road, Bengaluru, Karnataka
ibis Bengaluru City Centre Hotel
The Chancery Hotel
The Chancery Hotel
3.5 out of 5
10/6, Lavelle Road, Bengaluru, Karnataka
The Chancery Hotel
Taj West End
Taj West End
5 out of 5
#25 Race Course Road, Bengaluru, Karnataka
Taj West End
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.