Tugu Peringatan Korban Hiroshima

Tugu Peringatan Korban Hiroshima
Tugu Peringatan Korban Hiroshima
Tugu Peringatan Korban Hiroshima
Tugu Peringatan Korban Hiroshima
Tugu Peringatan Korban Hiroshima


Berikan penghormatan kepada para korban bom atom di monumen yang didesain secara elegan ini dan di monumen di Taman Peringatan Perdamaian Hiroshima.

Monumen Korban Bom Atom, yang disebut juga Monumen Peringatan, adalah monumen sederhana dan evokatif di Taman Peringatan Perdamaian Hiroshima. Monumen ini terdiri atas lengkungan beton ukir yang menutupi monumen atau pusara kosong. Di pusara batu ini tertera daftar panjang nama korban mati yang diketahui akibat bom atom di kota ini, baik akibat ledakan maupun radiasinya.

Kunjungi Monumen Korban Bom Atom saat mengunjungi taman ini, yang dibangun sebagai peringatan perdamaian setelah peristiwa tragis yang terjadi pada tanggal 6 Agustus 1945. Monumen Peringatan merupakan salah satu monumen peringatan pertama yang dibangun di area hiposenter atom yang rata pada tahun 1952. Kelilingi taman yang sunyi ini hingga ke kolam beton panjang di bagian tengahnya. Di satu sisi, Anda akan menemukan Api Perdamaian dan di sisi lain, Anda akan melihat Monumen Korban Bom Atom.

Jika berdiri di depan monumen, Anda akan melihat lengkungan beton yang tinggi. Arsitek taman ini, Kenzo Tange, sengaja membuat lengkungan berbentuk sadel sebagai simbol perlindungan roh para korban yang tertera di monumen, namun juga didesain untuk membingkai Api Perdamaian dan reruntuhan Kubah Bom Atom di kejauhan.

Di monumen ini juga tercantum epitaf yang dapat diterjemahkan: “Semoga semua jiwa di sini beristirahat dengan tenang dan kejahatan tidak terulang lagi.” Daftar panjang tersebut berisi lebih dari 297.000 nama korban yang berasal dari Jepang dan negara lainnya. Nama baru ditambahkan secara rutin seiring bertambahnya korban mati akibat radiasi yang diderita. Monumen ini secara rutin dipenuhi bunga dan doa bersama diadakan setiap tahun pada peringatan peristiwa bom.

Anda dapat mengunjungi Monumen Korban Bom Atom kapan pun tanpa biaya masuk. Luangkan waktu untuk merenungi peristiwa tragis tersebut dan pesan perdamaian Hiroshima saat Anda berkunjung ke Taman Peringatan Perdamaian Hiroshima. Di sekitar, Anda juga dapat mengunjungi Museum Peringatan Perdamaian Hiroshima, Monumen Perdamaian Anak-Anak, dan Kubah Bom Atom, satu-satunya bangunan yang selamat dari hiposenter bom yang hancur.

Tempat populer untuk dikunjungi


Opsi Penginapan Terbaik Dekat Tugu Peringatan Korban Hiroshima

Mitsui Garden Hotel Hiroshima

Mitsui Garden Hotel Hiroshima

4 out of 5
9-12 NakaMachi Naka-Ku, Hiroshima, Hiroshima-ken
Mitsui Garden Hotel Hiroshima
Hotel Intergate Hiroshima

Hotel Intergate Hiroshima

3 out of 5
5-16 Teppo-cho, Naka-ku, Hiroshima, Hiroshima
Hotel Intergate Hiroshima
THE KNOT Hiroshima

THE KNOT Hiroshima

3.5 out of 5
3-1-1 Otemachi, Hiroshima, Hiroshima
THE KNOT Hiroshima
Hotel Granvia Hiroshima

Hotel Granvia Hiroshima

4 out of 5
1-5 Matsubara-cho, Minami-ku, Hiroshima, Hiroshima-ken
Hotel Granvia Hiroshima
ANA Crowne Plaza Hiroshima by IHG

ANA Crowne Plaza Hiroshima by IHG

4 out of 5
7-20 Naka-machi Naka-ku, Hiroshima, Hiroshima-ken
ANA Crowne Plaza Hiroshima by IHG
Hiroshima Washington Hotel

Hiroshima Washington Hotel

3.5 out of 5
2-10 Shintenchi Nakaku, Hiroshima, Hiroshima-ken
Hiroshima Washington Hotel
Daiwa Roynet Hotel Hiroshima

Daiwa Roynet Hotel Hiroshima

3 out of 5
Yomiuri Hiroshima Building, 1-3-20 Kokutaijimachi Naka-ku, Hiroshima, Hiroshima-ken
Daiwa Roynet Hotel Hiroshima
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.