Pantai Joaquina

Pantai Joaquina
Pantai Joaquina
Pantai Joaquina
Pantai Joaquina
Pantai Joaquina


Berselancarlah di atas pasir atau di laut di pantai populer yang diapit oleh bukit pasir besar dan dikenal dengan ombak yang luar biasa ini.

Pantai Joaquina populer di kalangan peselancar karena banyak hal. Ombaknya yang kuat dan konsisten menciptakan kondisi sempurna bagi peselancar, sementara bukit pasirnya yang luas memikat peselancar pasir untuk meluncur dengan kecepatan tinggi di sepanjang hamparannya. Pantai ini juga dikenal dengan pemandangan dan area olahraganya.

Bukit pasir di Pantai Joaquina merupakan salah satu yang terpopuler di Brasil selatan. Ambillah papan kayu dan tantang teman serta keluarga Anda untuk balapan. Jika tidak memiliki papan sendiri, Anda bisa menyewanya di toko terdekat. Penggemar fotografi akan menyukai pemandangan samudra dari atas bukit pasir. Atau, bersantailah di salah satu bar tepi pantai sambil menikmati minuman dan pemandangan yang memukau.

Saksikan peselancar yang mengendarai ombak dan bawalah papan Anda ke dalam air. Pantai Joaquina sering mengadakan kontes selancar, termasuk acara internasional.

Pantai ini memiliki panjang sekitar 3 kilometer, cukup luas untuk berjalan-jalan di sepanjang pesisirnya. Anda juga bisa berjalan-jalan atau joging di sepanjang jalur pejalan kaki. Mainkan bola voli dan sepak bola, kemudian sejukkan diri dengan berenang di laut.

Saat tiba waktu makan, cobalah salah satu kafe atau restoran terdekat. Tanyakan kepada warga lokal bagaimana pantai ini mendapat namanya. Salah satu versi menyebutkan bahwa nama pantai ini berasal dari nama seorang wanita setempat yang hilang tersapu gelombang besar. Suaminya meninggal di laut dan wanita ini setiap hari dengan sabar menunggu kedatangan kapal suaminya di atas batu, hingga laut menelannya.

Bersantailah dan nikmati hiburan dan permainan di pantai setelah matahari terbenam, karena pantai ini diterangi oleh lampu-lampu saat malam hari.

Pantai Joaquina terletak di pesisir timur Pulau Santa Catarina, sekitar 19 kilometer di sebelah timur ibu kota Florianopolis. Datanglah dengan bus, taksi, atau mobil rental dan parkirlah di area parkir berbayar yang luas. Pantai ini dilengkapi banyak fasilitas, antara lain pancuran, kamar mandi, penyelamat pantai, dan toko-toko yang menjual pakaian renang serta suvenir.

Tempat populer untuk dikunjungi


Opsi Penginapan Terbaik Dekat Pantai Joaquina

Joaquina Beach Hotel

Joaquina Beach Hotel

2.5 out of 5
Av Pref Acacio Garibaldi S Thiago, 2323, Joaquina, Florianópolis, SC
Joaquina Beach Hotel
Apt Just Minutes From Lagoa da Conceicao - Sis0005

Apt Just Minutes From Lagoa da Conceicao - Sis0005

2 out of 5
54 Apto 5 Servidão Maria Isabel Pires, Florianópolis, Santa Catarina
Apt Just Minutes From Lagoa da Conceicao - Sis0005
House With Pool and Skate Park Stm0500

House With Pool and Skate Park Stm0500

2 out of 5
500 Servidão Teodomiro Menezes, Florianópolis, Santa Catarina
House With Pool and Skate Park Stm0500
Sunset Lagoa

Sunset Lagoa

2 out of 5
R. Ver. Osni Ortiga, 1919, Florianopolis, SC
Sunset Lagoa
Sunset Lagoa

Sunset Lagoa

2 out of 5
R. Ver. Osni Ortiga, 1919, Florianopolis, SC
Sunset Lagoa
espiral lar

espiral lar

2 out of 5
Servidão Manoel Luiz Duarte, 70, Florianopolis, SC
espiral lar
Suli Pousada

Suli Pousada

3 out of 5
Av. das Rendeiras, 1688 fundos, Florianópolis, SC
Suli Pousada
Essência do Sol Pousada

Essência do Sol Pousada

3 out of 5
Servidão Manoel Luiz Duarte, 435, Florianópolis, SC
Essência do Sol Pousada
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.