Tofino

Panduan Perjalanan

Tofino
Tofino
Tofino
Tofino
Tofino
Terletak di sebuah teluk di pesisir barat Pulau Vancouver, kota resor ini menawarkan pendakian ke hutan, pantai untuk berselancar, dan tur menyaksikan ikan paus.

Kota Tofino yang dahulu adalah desa nelayan mungil di Pulau Vancouver ini, kini menjadi kota resor tepi pantai. Alam bebas di sekitarnya, di Clayoquot Sound, memberikan Anda banyak kesempatan untuk menemukan kedamaian. Berselancar, menyaksikan ikan paus, dan berburu badai hanyalah segelintir cara untuk menjelajahi pemandangan Tofino.

Pada musim panas, bersantailah di berbagai pantai Tofino. Pantai Chesterman adalah yang terdekat dengan desa Tofino. Jelajahi kolam air pasang atau pergilah ke Pulau Frank, yang hanya dapat diakses saat air surut. Susuri Taman Nasional Pacific Rim untuk melihat Pantai Long yang sesuai dengan namanya, dengan ombak raksasa yang menarik para peselancar. Daftarkan diri Anda di sekolah selancar untuk meningkatkan kecakapan berselancar.

Taman Nasional Pacific Rim memiliki jalur pendakian yang mengagumkan pula. Para pemula dapat mengambil jalur Big Tree Trail, dengan jejeran pohon redwood berusia hingga 1.500 tahun. Lihatlah Pohon Hanging Garden, dengan lebar luar biasa besar hingga 18,3 meter. Jika Anda adalah pendaki berpengalaman, coba jalur yang nyaris tegak Lone Cone Trail. Dari puncak Lone Cone, nikmati pemandangan bukit dan berbagai pulau yang sangat menawan di Clayoquot Sound.

Lihat lebih dekat alam bebas Tofino yang mengagumkan melalui tur di atas perahu. Diperkirakan 20.000 ekor ikan paus melintasi sepanjang pesisir barat Pulau Vancouver setiap tahunnya, jadi Anda kemungkinan besar akan melihat ikan paus abu-abu, bungkuk, atau orca pada tur menyaksikan ikan paus. Tersedia pula tur perahu untuk menyaksikan beruang saksikan dengan aman beruang hitam yang sedang makan di sepanjang garis pantai saat air surut.

Jelajahi Clayoquot Sound sendirian di atas perahu kayak. Kayuh kapal sejauh 4,8 kilometer ke arah barat untuk mencapai pantai terpencil yang indah di Pulau Vargas. Anda dapat memancing ikan salem yang lezat di alur perairan ini.

Meskipun aktivitas luar ruangan adalah atraksi utama Tofino, cara hebat lain untuk menikmati area ini adalah dengan bersantai di kabin tepi perairan yang nyaman pada musim dingin, dan menyaksikan badai hebat menggulung. Kunjungi antara bulan November dan Maret, ketika Tofino mengalami lebih dari 10 badai per bulan.

Dari Vancouver, naik kapal feri ke Pulau Vancouver, lalu berkendara 3 jam ke Tofino. Resor pantai bertemu dengan desa gunung terpencil di Pasifik yang tenteram ini.

Discover neighborhoods in Tofino

Default Image

Tonquin Beach

Singgahi sejumlah tempat yang menarik seperti Taman Tonquin dan Tofino Bike Park saat berkunjung ke Tonquin Beach.

Tonquin Beach
Best Western Plus Tin Wis Resort

Best Western Plus Tin Wis Resort

2.5 out of 5
1119 Pacific Rim Highway Tofino BC
Harga Rp2.980.735 per malam dari 11 Jan hingga 12 Jan
Rp2.980.735
total Rp3.457.652
11 Jan - 12 Jan
termasuk pajak & biaya lainnya
Menginaplah di hotel pantai ini di Tofino. Nikmati sarapan gratis, WiFi gratis, dan parkir gratis. Tamu kami memuji sarapan dan staf di ulasan kami. Objek wisata ...
9,2/10 Wonderful! (987 ulasan)
Staff courteous!

Diulas pada tanggal 28 Des 2025

Best Western Plus Tin Wis Resort
Hotel Zed Tofino

Hotel Zed Tofino

3 out of 5
1258 Pacific Rim Highway Tofino BC
Harga Rp2.163.545 per malam dari 11 Jan hingga 12 Jan
Rp2.163.545
total Rp2.534.752
11 Jan - 12 Jan
termasuk pajak & biaya lainnya
Menginaplah di hotel cocok untuk keluarga ini di Tofino. Nikmati WiFi gratis, parkir gratis, dan sarapan (biaya tambahan). Tamu kami memuji restoran dan staf ...
9,4/10 Exceptional! (997 ulasan)
Our stay at the zed is ALWAYS perfection. The staff are so amazingly helpful and kind, even the staff in the restaurant, the vibe is so calm and clean. This is our go to place to stay while on vacation in Tofino, everything is consistently amazing.

Diulas pada tanggal 26 Des 2025

Hotel Zed Tofino
Mackenzie Beach Resort

Mackenzie Beach Resort

2 out of 5
1101 Pacific Rim Hwy Tofino BC
Harga Rp1.370.103 per malam dari 6 Jan hingga 7 Jan
Rp1.370.103
total Rp1.589.441
6 Jan - 7 Jan
termasuk pajak & biaya lainnya
Menginaplah di resor pantai ini di Tofino. Nikmati WiFi gratis, parkir gratis, dan taman. Objek wisata populer seperti Pantai Chesterman dan Pantai Mackenzie ...
7,8/10 Good! (105 ulasan)
Very clean and modern. Loved the hot tub and cafe on site

Diulas pada tanggal 18 Des 2025

Mackenzie Beach Resort
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.
Embarc Ucluelet

Embarc Ucluelet

4 out of 5
1971 Harbour Crescent Ucluelet BC
Menginaplah di kondominium ini di Ucluelet. Nikmati WiFi gratis, parkir gratis, dan layanan pembersihan harian. Tamu kami memuji staf di ulasan kami. Objek wisata ...
9,4/10 Exceptional! (183 ulasan)
This is a small condo set up. It was clean (with exception of a couple of minor things), scenic, convenient and all things worked. It was cozy. I liked the bathroom products

Diulas pada tanggal 8 Des 2025

Embarc Ucluelet
Cabins West

Cabins West

3 out of 5
258 Boardwalk Blvd. Ucluelet BC
Menginaplah di kabin ini di Ucluelet. Nikmati WiFi gratis, parkir gratis, dan taman. Objek wisata populer seperti Pantai Terrace dan Pantai Little berada di ...
9,2/10 Wonderful! (100 ulasan)
Beautiful place so clean. Lots of pillows and different sizes which are important in my travel.

Diulas pada tanggal 26 Des 2025

Cabins West
Reef Point Cottages

Reef Point Cottages

3 out of 5
1012 Peninsula Road Ucluelet BC
Menginaplah di pondok ini di Ucluelet. Nikmati WiFi gratis, parkir gratis, dan 4 hot tub. Objek wisata populer seperti Pantai Terrace dan Pantai Little berada ...
8,2/10 Very Good! (622 ulasan)
Check in was seemless. The cottage was spotless and very well equipped. Perfect location!

Diulas pada tanggal 24 Nov 2025

Reef Point Cottages
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.

Tempat populer untuk dikunjungi

Kota di dekat Tofino