Kuil Tarxien

Kuil Tarxien
Kuil Tarxien
Kuil Tarxien
Kuil Tarxien
Kuil Tarxien


Telusuri kompleks kuil kuno yang telah berusia lebih dari 5.000 tahun. Lihatlah altar, patung, dan pahatan hiasan yang menawan.

Selami masa prasejarah Malta saat menjelajahi Kuil Tarxien, sebuah kompleks yang terdiri atas empat bangunan megalitik. Mereka dibangun antara tahun 3600 dan 2500 SM serta terkenal karena cetakan batu berukuran besar yang dihiasi pilinan dan ukiran hewan setempat.

Para petani setempat menemukan rereuntuhannya pada tahun 1913 dan penggalian dimulai tak lama setelahnya. Para ahli arkeologi meyakini bahwa hewan mungkin telah dikorbankan di sini sebagai bagian dari perayaan keagamaan. Selama penggalian, ditemukan tulang hewan dan bilah.

Pergilah ke Kuil Selatan untuk melihat patung wanita tanpa kepala berukuran besar. Para ilmuwan berpendapat bahwa patung ini menggambarkan dewi kesuburan. Terdapat dua mangkuk besar di tonjolan berkubah di sebelah kiri kuil, salah satunya dipahat dari sepotong batu. Sangat sedikit yang tersisa dari dua kuil utama lain di situs ini. Namun demikian, Anda akan tetap dapat merasakan sentuhan tata letaknya. Di Kuil Timur, perhatikan lubang di dinding. Lubang ini dapat memungkinkan para wanita untuk mendengarkan prosesi keagamaan dari luar.

Saat menjelajahi reruntuhan, pelajari ukiran dan pahatan pada bebatuan. Lihat gambar kambing, kerbau dan babi. Panel informasi memberikan penjelasan tentang apa yang Anda lihat. Di tengah-tengah bangunan, Anda akan melihat tiruan altar, dekorasi, dan patung. Yang aslinya dipamerkan di Museum Nasional Arkaeologi di Valletta. Anda dapat melihatnya dengan berjalan kaki di antara reruntuhan maupun dari jalan setapak yang berada dalam posisi tinggi.

Situs arkeologi buka setiap hari kecuali pada beberapa hari libur besar. Anda dikenakan tiket masuk murah dan anak-anak hanya perlu membayar setengah harga.

Untuk menjangkau Kuil Tarxien, berkendaralah 6,5 kilometer ke sebelah selatan dari pusat kota Valletta. Terdapat sangat banyak lahan parkir di dekat situs ini. Atau, naik bus dari ibu kota. Setelah berkunjung, pergilah ke Hypogeum di dekatnya. Situs kuno ini ditempuh dengan berjalan kaki selama beberapa menit dan merupakan pemakaman nekropolis bawah tanah tiga tingkat yang luas.

Tur wisata satu hari

Lihat total 100 aktivitas

Makanan, Minuman, & Hiburan Malam

Lihat total 21 aktivitas

Tur Pribadi & Khusus

Lihat total 17 aktivitas

Pertunjukan & Konser

Lihat total 8 aktivitas

Kelas & Workshop

Lihat total 4 aktivitas

Tempat populer untuk dikunjungi


Opsi Penginapan Terbaik Dekat Kuil Tarxien

Grand Hotel Excelsior

Grand Hotel Excelsior

5 out of 5
Great Siege Road, Floriana, Malta
Grand Hotel Excelsior
Florian Boutique Guest house

Florian Boutique Guest house

2 out of 5
57 Triq San Mark, Cospicua
Florian Boutique Guest house
Cugo Gran Macina Malta

Cugo Gran Macina Malta

5 out of 5
Macina, Triq il-31 ta' Marzu L-Isla, Senglea
Cugo Gran Macina Malta
BOCO Boutique

BOCO Boutique

3.5 out of 5
65, Triq L-Oratorju, Cospicua
BOCO Boutique
The Phoenicia Malta - The Leading Hotels of the World

The Phoenicia Malta - The Leading Hotels of the World

5 out of 5
The Mall, Floriana, Malta
The Phoenicia Malta - The Leading Hotels of the World
The Snop House

The Snop House

4 out of 5
23 Triq Il-Vitorja, Senglea
The Snop House
Yolanda Boutique Hotel

Yolanda Boutique Hotel

Triq Xandru 18, Birgu
Yolanda Boutique Hotel
Palazzo Pisani Malta Boutique & Spa

Palazzo Pisani Malta Boutique & Spa

5 out of 5
Triq is-Santwarju, Zabbar
Palazzo Pisani Malta Boutique & Spa
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.