Universitas Brighton

Universitas Brighton
Universitas Brighton
Universitas Brighton
Universitas Brighton


Ketahui sekilas tentang kehidupan mahasiswa Brighton di kampus-kampus ramai yang tersebar di salah satu destinasi pesisir favorit di Inggris.

Universitas Brighton yang didirikan pada tahun 1850 dikenal sebagai salah satu institusi pendidikan paling inklusif di Inggris saat ini. Anda dapat berbaur dengan alumni, mahasiswa, dan profesor di kampus, taman, galeri, dan teaternya. Mantan mahasiswa Universitas Brighton yang terkenal termasuk seniman pemenang Turner Prize, seniman kartun Raymond Briggs, dan musisi Fatboy Slim.

Di pusat kota, kampus Grand Parade berdiri di pinggiran distrik Kemptown bergaya bohemia. Di kampus ini terdapat fakultas seni dan menjadi lokasi dari Galeri Universitas Brighton. Kunjungi galeri untuk melihat Aldrich Collection, yang menampilkan karya mantan mahasiswa seperti Kenny McKendry dan Sir Quentin Blake. Hadiri produksi teater dan konser di Sallis Benney Theatre yang berkapasitas 272 kursi.

Di hari yang cerah, mahasiswa memanfaatkan waktunya untuk bersantai di hamparan rerumputan di Victoria Garden dan Royal Pavilion Garden tak jauh dari kampus. Bar, pub, dan restoran di Kemptown menarik kerumunan di malam hari dan menjadikan kawasan ini menyenangkan kapan pun sepanjang minggu.

Kunjungi juga kampus di utara pusat kota, tepatnya di desa Falmer. Kampus ini tidak jauh dari Community Stadium American Express yang berkapasitas 30.000 kursi, area sepak bola markas bagi Brighton and Hove Albion FC. Dekat kampus ini juga terdapat Castle Hill National Reserve, kawasan padang rumput dan lembah berkapur yang bagus untuk berjalan kaki.

Tergantung lokasi di kota, universitas dapat mudah dicapai dengan berjalan kaki atau naik bus umum dan kereta api. Kereta api dari stasiun kereta api Brighton menuju Falmer hanya memerlukan waktu 10 menit. Brighton memiliki sejumlah tempat parkir meteran untuk pengunjung yang membawa kendaraan pribadi.

Anda dapat mengunjungi Universitas Brighton sepanjang tahun, meskipun waktu paling ramai antara bulan September dan Juni. Hari buka dan tur ditawarkan gratis untuk calon mahasiswa. Informasi tentang acara dan pameran tersedia di situs web resmi universitas.

Tempat populer untuk dikunjungi


Opsi Penginapan Terbaik Dekat Universitas Brighton

DoubleTree by Hilton Brighton Metropole

DoubleTree by Hilton Brighton Metropole

4 out of 5
Kings Road, East Sussex, Brighton, England
DoubleTree by Hilton Brighton Metropole
Student Only iQ Brighton

Student Only iQ Brighton

2 out of 5
7 The Furlong, Brighton, England
Student Only iQ Brighton
The Charm Brighton Boutique Hotel and Spa

The Charm Brighton Boutique Hotel and Spa

5 out of 5
20-21 New Steine, Brighton, England
The Charm Brighton Boutique Hotel and Spa
Modern Studios and Ensuite Bedrooms with Shared Kitchen at Hillfort House in Brighton

Modern Studios and Ensuite Bedrooms with Shared Kitchen at Hillfort House in Brighton

2 out of 5
Moulsecoomb Way, Brighton, England
Modern Studios and Ensuite Bedrooms with Shared Kitchen at Hillfort House in Brighton
Host Stay Shanklin House

Host Stay Shanklin House

2 out of 5
Brighton, England
Host Stay Shanklin House
Coastal Charm Lets

Coastal Charm Lets

2 out of 5
Bonchurch Rd, Brighton, England
Coastal Charm Lets
Queens Hotel

Queens Hotel

3 out of 5
1-3 Kings Road, Brighton, England
Queens Hotel
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.