Gullfoss

Gullfoss


Sebagai bagian dari cagar alam yang dilindungi, air terjun yang jatuh ke jurang yang dalam adalah salah satu objek wisata terpopuler di negara ini.

Saksikanlah kekuatan air Sungai Hvita yang jatuh ke celah yang dalam di Air Terjun Gullfoss. Air terjun besar yang merupakan bagian tak terpisahkan dari rute Golden Circle Islandia ini menjadi salah satu landmark yang paling sering dikunjungi di wilayah ini. Amatilah berbagai tingkat yang ada di air terjun menakjubkan ini.

Ikuti salah satu dari sekian banyak tur Islandia yang memasukkan air terjun ini sebagai tujuan wisatanya. Ini mencakup tur bus di sekitar Golden Circle dan arung jeram sungai yang mengarah ke air terjun. Susurilah jalur di sepanjang tepian sungai yang asri untuk menuju air terjun. Titik pengamatan terdekat dengan lokasi luar biasa ini adalah batu yang menonjol keluar ke arah air. Abadikan foto keindahan alam yang fenomenal ini dengan latar belakang lahan hijau dan cokelat.

Dek kayu yang letaknya agak jauh dari air terjun akan memberikan pemandangan menakjubkan dari atas. Dengarkanlah suara air yang dahsyat saat jatuh menimpa tebing. Anda bisa berjalan melintasi ladang luas di daerah pedesaan yang nyaman dan sangat jauh berbeda dari kehidupan kota.

Anda juga bisa mendekati air terjun dari padang rumput hijau di sekelilingnya. Dari sini, tampak bahwa sungai menghilang begitu saja ditelan bumi. Namun setelah melihat lebih dekat, jelas bahwa air sungai jatuh dari ketinggian 105 kaki (32 meter).

Nikmatilah santapan di restoran setempat dengan menu andalan sup daging. Coba temukan pelangi yang muncul di atas air terjun saat cuaca cerah.

Lihatlah batu memorial untuk Sigriour Tomasdottir, yang dikisahkan mengancam akan menjatuhkan diri sendiri ke dalam celah untuk melindungi air terjun di akhir tahun 1800-an.

Air terjun ini terlihat lebih deras di musim panas dan mengering sedikit di musim dingin. Sungai Hvita dialiri oleh salah satu gletser terbesar di Islandia, Langjokull. Lihat apakah Anda akan mengenali situs ini. Situs ini telah menjadi ikon Islandia yang ditampilkan dalam klip musik dan referensi artistik lainnya.

Air Terjun Gulfoss berjarak 24 mil (39 kilometer) ke arah timur laut Laugarvatn di barat daya Islandia. Berkendaralah melintasi Geysir Hot Springs dalam perjalanan selama 30 menit menuju air terjun. Tempat parkir yang luas tersedia di sebelah air terjun.

Tempat populer untuk dikunjungi


Opsi Penginapan Terbaik Dekat Gullfoss

Litli Geysir
Litli Geysir
3 out of 5
Geysir, Bláskógabyggd, South Iceland
Litli Geysir
Hotel Gullfoss
Hotel Gullfoss
3 out of 5
Brattholt, Blaskogabyggd, Bláskógabyggd, South Iceland
Hotel Gullfoss
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.