Museum Imigrasi

Museum Imigrasi
Museum Imigrasi
Museum Imigrasi
Museum Imigrasi
Museum Imigrasi


Museum ini mendokumentasikan perjalanan orang-orang yang berasal dari segala penjuru dunia, datang ke Victoria dan menetapkan kota ini sebagai rumah mereka.

Immigration Museum Melbourne akan menceritakan pada Anda tentang para pendatang yang menempati negara bagian di selatan Australia ini, melalui seni, koleksi-koleksi sejarah, serta pertunjukan langsung.

Anda bisa lihat lebih dari 7000 nama pendatang pertama yang berhasil sampai di Australia di tembok Tribute Garden. Kemudian mari menuju salah satu dari ke-6 bagian pameran permanennya, seperti Customs Gallery dan Leaving Home. Sebagian besar koleksi museum berfokus pada cerita perjalanan dan dirancang untuk mengubah persepsi para pengunjungnya tentang imigrasi dan identitas bangsa. Sering kali juga diadakan galeri temporer serta pertunjukan tari.

Anda bisa mengunjungi toko museum yang menawarkan ragam perhiasan, pakaian, mainan, buku, serta materi-materi edukasi. Tersedia juga sebuah kafe di dalam toko souvenir ini untuk sekadar snack dan kopi.

Didirikan pada tahun 1998, museum ini bertempat di gedung Old Customs House di pusat Melbourne. Museum ini memegang peranan penting terhadap sejarah dan kebudayaan kota dan merupakan salah satu bagian tur Golden Mile Heritage Trail di sepanjang Sungai Yarra. Ikuti tur berpemandu ini untuk mempelajari bagaimana awalnya Melbourne ditemukan. Tur dimulai di pagi hari dan berlangsung sampai 2 jam.

Museum ini tutup setiap tahun pada hari Jumat Agung dan Hari Natal namun selain itu akan terus buka. Pengunjung dewasa dikenakan biaya masuk, namun anak-anak bisa masuk gratis. Tiket harus dibeli secara online atau lewat telepon setidaknya 3 jam sebelum sesi Anda.

Immigration Museum terletak di kawasan pusat bisnis Melbourne, di utara Sungai Yarra. Museum berjarak beberapa meter saja dari Sea Life Aquarium. Anda bisa naik City Circle Tram yang gratis sampai ke Flinders Street & Market Street. Stasiun Flinders Street bisa dicapai dari berbagai jalur dengan metro maupun kereta. Namun jika Anda sedang merasa ingin sedikit berolahraga, cobalah naik sepeda di sepanjang William Street dan Collins Street di dekatnya.

Tur wisata satu hari

Lihat total 105 aktivitas

Sejarah & budaya

Lihat total 38 aktivitas

Wisata di Perairan

Lihat total 12 aktivitas

Tur Pribadi & Khusus

Lihat total 11 aktivitas

Tempat populer untuk dikunjungi


Opsi Penginapan Terbaik Dekat Museum Imigrasi

The Langham, Melbourne

The Langham, Melbourne

5 out of 5
One Southgate Avenue, Southbank, VIC
The Langham, Melbourne
Great Southern Hotel Melbourne

Great Southern Hotel Melbourne

3.5 out of 5
44 Spencer Street, Melbourne, VIC
Great Southern Hotel Melbourne
The Victoria Hotel Melbourne

The Victoria Hotel Melbourne

3.5 out of 5
215 Little Collins Street, Melbourne, VIC
The Victoria Hotel Melbourne
Hotel Grand Chancellor Melbourne

Hotel Grand Chancellor Melbourne

4 out of 5
131-137 Lonsdale Street, Melbourne, VIC
Hotel Grand Chancellor Melbourne
Citadines on Bourke Melbourne

Citadines on Bourke Melbourne

4.5 out of 5
131-135 Bourke Street, Melbourne, VIC
Citadines on Bourke Melbourne
Rydges Melbourne

Rydges Melbourne

4.5 out of 5
186 Exhibition Street,, Melbourne, VIC
Rydges Melbourne
Radisson on Flagstaff Gardens Melbourne

Radisson on Flagstaff Gardens Melbourne

4 out of 5
380 William Street, Melbourne, VIC
Radisson on Flagstaff Gardens Melbourne
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.