Kuala Lumpur adalah sebuah destinasi perbelanjaan dan Bukit Bintang adalah kawasan hiburan dan shopping yang paling ramai. Jalan-jalannya dipenuhi mal dan pertokoan dan Anda dapat menemukan segalanya di sini, mulai dari merek ternama, diskon untuk barang-barang elektronik, serta kafe dan klub malam.
Berjalanlah sepanjang Jalan Bukit Bintang yang merupakan salah satu jalan teramai di Kuala Lumpur. Beragam butik, billboard raksasa, jalan-jalan perbelanjaan, dan mal memenuhi area ini.
Mampirlah di toko-toko dari desainer ternama Malaysia, seperti Jimmy Choo, Farah Khan, dan House of Toi by Zang Toi. Untuk produk fashion dan elektronik terbaru atau barang-barang desainer tiruan, Anda bisa menuju Sungei Wang Plaza dan Bukit Bintang Plaza. Barang elektronik murah juga bisa diburu di Plaza Low Yat.
Berjaya Times Square adalah mal terbesar di Kuala Lumpur dan salah satu gedung terbesar di dunia. Dengan 48 lantai serta lebih dari 1000 toko dan restoran, mungkin Anda butuh beberapa hari untuk bisa sepenuhnya menjelajahi keseluruhan bangunan. Untuk beristirahat, Anda bisa memilih pijat kaki atau pijat refleksi. Taman Hiburan Berjaya Times Square juga berlokasi di sini.
Semua paviliun dan mallnya memiliki beragam pilihan kedai kopi tradisional Malaysia, kopitiam. Terdapat juga banyak kafe dan restoran. Untuk foodcourt terbaik dan termurah di kota, Anda bisa menuju Jalan Alor yang berada tepat di belakang Bukit Bintang.
Pencopet terkenal berkeliaran di daerah ini, jadi pastikan Anda menjaga baik-baik barang bawaan Anda. Bukit Bintang dekat dari semua hotel besar dan dalam jarak berjalan kaki saja dari pusat kota. Anda juga bisa memanfaatkan bus gratis GoKL yang berhenti di atraksi-atraksi utama kota.