Piazza Bra

Piazza Bra
Piazza Bra
Piazza Bra
Piazza Bra
Piazza Bra


Tepat di dalam gerbang kota, temukan restoran, bar, dan arsitektur klasik di hamparan alun-alun ini, yang merupakan salah satu lokasi yang paling banyak dikunjungi di kota Verona.

Piazza Bra adalah alun-alun terbesar di Verona dan merupakan salah satu tempat terbaik di kota ini untuk mengamati kehidupan sehari-hari warganya. Posisinya yang berada tepat di dalam gerbang kota membuatnya menjadi lokasi penyambutan bagi setiap pengunjung yang datang ke Verona. Dengan deretan restoran, bar, dan banyak objek wisata terpopuler di kota ini, tak heran bila Piazza Bra selalu terlihat ramai.

Alun-alun ini sangat luas sehingga dianggap sebagai yang terbesar di Italia. Bagi banyak pengunjung, alun-alun bersejarah ini memberikan gambaran awal tentang Verona karena hanya sedikit tempat lain yang bisa mewakili kesan tentang kota ini. Tentukan posisi Anda sebelum menjelajahi alun-alun ini.

Anda tidak akan melewatkan fitur dominan alun-alun ini, yakni Arena di Verona yang sangat luas. Amfiteater ternama yang dahulu menjadi arena pertarungan gladiator Romawi tersebut merupakan objek wisata yang paling banyak dikunjungi di Verona dan pernah menggelar berbagai pertunjukan dari musisi terkenal seperti Paul McCartney, Radiohead, dan One Direction.

Seberangi alun-alun ini untuk mencapai Palazzo della Gran Guardia. Kagumilah arsitektur bangunan mengesankan dari abad ke-17 di sebelah selatan alun-alun ini, yang dahulu menjadi tempat para penjaga kota.

Temukan juga jalan besar dari marmer merah muda yang melewati pusat Piazza Bra. Di sini, Anda akan menemukan patung penunggang kuda berukuran besar yang menggambarkan Raja Vittorio Emanuele II. Di dekatnya terdapat Air Mancur Alpen, sebuah pemberian dari Munich, kota bersaudara Verona.

Pada saat makan siang dan makan malam, teras terbuka di banyak bar dan restoran yang berderet di alun-alun ini menjadi tempat pertemuan populer bagi warga lokal dan wisatawan. Tariklah kursi dari sebuah meja, lalu nikmati sejumlah hidangan dan anggur setempat. Jangan lupa mencicipi semangkuk risotto dengan salami Italia, yang menjadi menu khas kota ini.

Piazza Bra terletak di pintu masuk kota Verona dan bisa dicapai dengan berjalan kaki atau menaiki mobil maupun bus dari seluruh penjuru kota. Alun-alun ini buka setiap hari dan bebas biaya tiket masuk.

Tur wisata satu hari

Lihat total 56 aktivitas

Tur Pribadi & Khusus

Lihat total 17 aktivitas

Kelas & Workshop

Lihat total 5 aktivitas

Petualangan & Outdoor

Lihat total 5 aktivitas

Margasatwa & Alam

Lihat total 3 aktivitas

Tempat populer untuk dikunjungi


Opsi Penginapan Terbaik Dekat Piazza Bra

Hotel Leon d'Oro

Hotel Leon d'Oro

4 out of 5
Viale Piave 5, Verona, VR
Hotel Leon d'Oro
Hotel Milano & Spa

Hotel Milano & Spa

3.5 out of 5
Vicolo Tre Marchetti, 11, Verona, VR
Hotel Milano & Spa
Hotel Indigo Verona - Grand Hotel Des Arts by IHG

Hotel Indigo Verona - Grand Hotel Des Arts by IHG

4 out of 5
Corso Porta Nuova 105, Verona, VR
Hotel Indigo Verona - Grand Hotel Des Arts by IHG
Hotel Accademia

Hotel Accademia

4 out of 5
Via Scala 12, Verona, VR
Hotel Accademia
Hotel Mastino

Hotel Mastino

3 out of 5
Corso Porta Nuova 16, Verona, VR
Hotel Mastino
Hotel Firenze

Hotel Firenze

4 out of 5
Corso Porta Nuova 88, Verona, VR
Hotel Firenze
Opera Relais de Charme

Opera Relais de Charme

Via Valerio Catullo 1, Verona, VR
Opera Relais de Charme
Hotel Verona

Hotel Verona

3 out of 5
Corso Porta Nuova 47/49, Verona, VR
Hotel Verona
Hotel Torcolo

Hotel Torcolo

2 out of 5
Vicolo Listone 3, Verona, VR
Hotel Torcolo
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.