Piazza della Cisterna

Piazza della Cisterna


Kagumi istana dan menara di sekeliling alun-alun indah ini, yang dulunya merupakan pasar abad pertengahan. Sekarang tempat ini dijadikan tempat penyelenggaraan acara budaya.

Di jantung kota tua bersejarah San Gimignano terdapat Piazza della Cisterna yang apik. Area publik yang ramai ini telah menjadi tempat berkumpul yang populer sejak ditata pada tahun 1200-an. Dulunya dipadati kedai minuman dan bengkel, sekarang berisi deretan gerbang, menara, dan istana abad ke-13 yang mencolok. Pameran dan festival tahunan juga diselenggarakan di Piazza della Cisterna.

Masuki alun-alun melalui Arco dei Becci, yang terletak di sudut barat daya. Ini adalah salah satu gerbang kuno dinding pertahanan kota. Terdapat dua menara besar, Torre dei Becci dan Torre dei Cugnanesi, yang mengapit pintu gerbang. Lihat sumur tengah, yang dijadikan nama alun-alun ini. Di dinding sumur terdapat ukiran lambang Guccio dei Malavolti, yakni seorang hakim kepala selama abad pertengahan di Italia.

Anak tangga sumur adalah tempat yang tepat untuk duduk dan melihat landmark sekitarnya. Di antaranya terdapat Palazzo Razzi, yang ditandai dengan jendela mullion. Casa Salvestrini yang terletak berdekatan adalah bekas rumah sakit yang diubah menjadi hotel. Bersantaplah di patio kafe hotel atau restoran di lantai atas, yang menampilkan pemandangan pedesaan Tuscany yang indah.

Lihatlah ke sisi utara alun-alun dan temukan Devil’s Tower. Konon, setelah melakukan perjalanan, pemilik menara memperhatikan bahwa tinggi menara bertambah. Dia mengakreditasi kejadian tersebut dengan intervensi menyeramkan, lalu memberi nama demikian untuk menara tersebut.

Alun-alun, serta Piazza Duomo, adalah tempat untuk berbagai pameran yang diadakan sebagai bagian dari festival untuk menghormati para santo, termasuk St. Fina, santo pelindung kota.

Piazza della Cisterna merupakan bagian dari inti kota tua San Gimignano dan dapat dicapai dengan berjalan kaki singkat dari objek wisata utama lainnya. Susuri Vicolo dell’Oro, sebuah gang indah yang dulunya adalah rumah bagi pandai emas kota. Berjalanlah ke Piazza Duomo yang terletak tidak jauh, yakni pusat politik kota selama Abad Pertengahan. Jelajahi pameran lukisan dinding di Gereja Collegiate San Gimignano dan Istana Komunal San Gimignano.

Tempat populer untuk dikunjungi


Opsi Penginapan Terbaik Dekat Piazza della Cisterna

La Cisterna
La Cisterna
3 out of 5
Piazza Della Cisterna 23, San Gimignano, SI
La Cisterna
Hotel Leon Bianco
Hotel Leon Bianco
3 out of 5
Piazza Della Cisterna 13, San Gimignano, SI
Hotel Leon Bianco
La Collegiata
La Collegiata
4 out of 5
Localita' La Collegiata, San Gimignano, SI
La Collegiata
Cappuccina Country Resort
Cappuccina Country Resort
4 out of 5
Loc La Cappuccina 46/a, San Gimignano, SI
Cappuccina Country Resort
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.