Jembatan San Martin

Jembatan San Martin
Jembatan San Martin
Jembatan San Martin
Jembatan San Martin
Jembatan San Martin


Telusuri jembatan abad pertengahan dengan lima lengkungan yang menakjubkan ini, jembatan ini terbentang di atas Sungai Tagus River dan menyajikan pemandangan kota Toledo yang fantastis.

Terbentang di atas Sungai Tagus, Jembatan San Martín yang ikonis dari abad pertengahan ini menjadi simbol kota Toledo. Anda dapat menjelajahi menara pertahanan di kedua sisi bangunan jembatan dan menyeberangi jembatan yang diperuntukkan khusus bagi pejalan kaki ini.

Jembatan dengan lima lengkungan yang ada saat ini dibangun pada akhir abad ke-13 dan 14, meskipun modifikasi yang dilakukan selanjutnya telah mengubah bangunan ini secara signifikan. Anda bisa berkeliling kota dan meminta pemandu Anda untuk menceritakan tentang legenda yang berhubungan dengan jembatan ini. Menurut kisah tersebut, arsitek awal yang dipekerjakan untuk mendesain jembatan ini menyadari sebelum jembatan dibuka bahwa struktur bangunan jembatan ini tidak stabil. Istri sang arsitek berupaya menyelamatkan reputasinya dengan menyelinap pada malam hari dan menghancurkan jembatan tersebut, tindakan yang kemudian dinyatakan sebagai akibat dari bencana alam. Arsitek tersebut kemudian dapat memperbaiki perhitungannya dan membangun kembali jembatan tersebut.

Untuk menikmati pemandangan indah seluruh jembatan, ikuti jalan yang mengarah ke sepanjang tepian barat sungai di ujung kota. Dari sini, Anda dapat menikmati pemandangan kedua menara pertahanan yang menyangga kedua sisi bangunan menara di sisi barat jembatan berasal dari abad ke-13, sedangkan menara yang berada di sisi timur berasal dari abad ke-16. Menara di sisi timur terhubung dengan dinding kota Toledo. Dari titik pengamatan ini, lima lengkungan jembatan yang memukau juga dapat terlihat jelas.

Ketika Anda semakin mendekat, perhatikan figur batu pada puncak lengkungan di bagian tengah jembatan. Beberapa penduduk berasumsi bahwa ukiran ini merupakan penghormatan terhadap istri sang arsitek. Lainnya meyakini ukiran tersebut menggambarkan uskup agung yang memerintahkan pembangunan jembatan.

Telusuri sepanjang jembatan dengan berjalan kaki untuk menikmati pemandangan sungai dan pinggir kota. Berhentilah sejenak untuk mengabadikan foto di tempat yang paling indah ini. Jembatan ini tidak diperuntukkan bagi kendaraan, jadi Anda tidak perlu khawatir terjebak dalam kemacetan.

Jembatan San Martín dapat ditemukan di sebelah barat kota tua. Berjalan dari sini menuju Plaza de Zocodover, alun-alun utama kota Toledo, memerlukan waktu kurang dari 20 menit.

Tur wisata satu hari

Lihat total 31 aktivitas

Tur Pribadi & Khusus

Lihat total 6 aktivitas

Makanan, Minuman, & Hiburan Malam

Lihat total 3 aktivitas

Tempat populer untuk dikunjungi


Opsi Penginapan Terbaik Dekat Jembatan San Martin

Hotel Carlos V

Hotel Carlos V

3 out of 5
Plaza Horno Magdalena, 4, Toledo, Toledo
Hotel Carlos V
Hotel Sercotel Alfonso VI

Hotel Sercotel Alfonso VI

4 out of 5
Cuesta de los Capuchinos 2, Toledo, Toledo
Hotel Sercotel Alfonso VI
Hotel Beatriz Toledo Auditorium & Spa

Hotel Beatriz Toledo Auditorium & Spa

4 out of 5
Concilios de Toledo s/n, Toledo, Toledo
Hotel Beatriz Toledo Auditorium & Spa
Hotel Santa Isabel

Hotel Santa Isabel

2 out of 5
Calle Santa Isabel, 24, Toledo, Toledo
Hotel Santa Isabel
Eugenia de Montijo, Autograph Collection

Eugenia de Montijo, Autograph Collection

5 out of 5
Plaza Juego De Pelota 7, Toledo, Toledo
Eugenia de Montijo, Autograph Collection
AC Hotel Ciudad de Toledo by Marriott

AC Hotel Ciudad de Toledo by Marriott

4 out of 5
Carretera de Circunvalacion, 15, Toledo, Toledo
AC Hotel Ciudad de Toledo by Marriott
Hotel Abacería

Hotel Abacería

3 out of 5
Camino Pontezuelas, 8, Toledo, Toledo
Hotel Abacería
Eurostars Toledo

Eurostars Toledo

4 out of 5
Paseo San Eugenio S/N, Toledo, Toledo
Eurostars Toledo
Harga per malam terendah yang ditemukan dalam 24 jam terakhir berdasarkan pencarian 1 malam untuk 2 tamu dewasa. Harga dan ketersediaan dapat berubah sewaktu-waktu. Ketentuan tambahan dapat berlaku.